Pengertian Komputer : Komputer adalah Hardware pengolah Software.
HARDWARE
Hardware artinya adalah seluruh perangkat yang terangkai menjadi komputer, baik yang berupa perangkat elektronika, maupun perangkat yang bersifat nyata lainnya.
(Bila diartikan dari bahasa inggris berarti perangkat keras, namun yang dimaksud di sini adalah bahasa kiasan dari arti kata perangkat yang bersifat nyata)
Contoh Hardware :
- Perangkat Elektronika : Satu paket PC (Motherboard, Prosesor, CD/DVD Room, Hard Disk/Hard Drive, Power Supply, RAM, VGA, Sound Card), Monitor, Mouse, Keyboard, Speaker Active, Stavolt, dll.
- Perangkat nyata lainnya : Chasing, Meja Komputer, Kursi, Mouse Pad, dll.
SOFTWARE
Software artinya program komputer, yang bersifat maya (tidak bisa disentuh, namun ada dan bekerja, atau hanya bisa dilihat menggunakan layar monitor bila dimungkinkan untuk dimunculkan).
(Bila diartikan dari bahasa inggris berarti perangkat lunak, namun yang dimaksud di sini adalah bahasa kiasan dari arti kata perangkat yang bersifat maya sebab kalau diartikan sesungguhnya bantal kan juga lunak, gudir juga lunak, gabus juga lunak, wahahaha... ^^ )
Contoh Software :
- Software Dasar : BIOS, DOS, Operating System Windows/Linux/Mac/lainnya.
- Software Aplikasi : Windows Explorer, Calculator, Paint, Notepad, Wordpad, (dll yang merupakan bagian dari windows), Winamp, Microsoft Office Word, Microsoft Office Excel, Mozilla Firefox, Google Chrome, Adobe Photoshop, CorelDRAW, Ulead Video Studio, Adobe Premiere, ACDsee, Anti Virus Mcafee/Smadav/Avira/dll, (dll yang biasanya dimunculkan di Start > All Programs bila di Windows).
Tidak ada komentar: